Adakah yang punya daftar agensi di Indonesia?
Thread poster: Yunas Halim
Yunas Halim
Yunas Halim  Identity Verified
Indonesia
Local time: 13:38
Member (2010)
English
+ ...
Oct 14, 2010

Kepada Yth. rekan-rekan penerjemah,

Saya penasaran apakah ada yang punya daftar agensi-agensi penerjemah di Indonesia karena cukup sulit bagi saya untuk mencari agensi-agensi/ biro-biro penerjemahan.

Terima kasih,

Yunas


Desi Arfisi
 
Hipyan Nopri
Hipyan Nopri  Identity Verified
Indonesia
Local time: 12:38
Member (2005)
English to Indonesian
+ ...
Lebih Baik Agensi Luar Negeri Oct 19, 2010

Mas Yunaz,
Sejak pertama kali go national dan go international tahun 2005, saya tidak pernah berpikir untuk menghubungi agensi dalam negeri.

Lebih baik menghubungi agensi luar negeri saja dan lakukan penawaran spekulatif.

Sejauh pengalaman saya, serendah2nya tarif agensi luar negeri (Asia) tetap lebih tinggi daripada tarif yang dapat diterima agensi dalam negeri.

Teruskan Perjuangan

Hipyan


 
Ade Indarta
Ade Indarta  Identity Verified
Indonesia
Local time: 12:38
Member (2007)
English to Indonesian
Lebih baik agensi dalam negeri dulu Oct 19, 2010

Hipyan Nopri wrote:

Lebih baik menghubungi agensi luar negeri saja dan lakukan penawaran spekulatif.

Sejauh pengalaman saya, serendah2nya tarif agensi luar negeri (Asia) tetap lebih tinggi daripada tarif yang dapat diterima agensi dalam negeri.

Hipyan


Saya tidak setuju dengan Pak Hipyan untuk hal ini. Tarif terjemahan Indonesia yang terus turun saat ini saya tengarai karena banyaknya penerjemah baru yang langsung terjun ke pasar agensi luar negeri. Karena tidak punya pengalaman dengan agensi dalam negeri, baik soal tarif atau cara kerja, agensi luar pun dapat dengan mudah menekan penerjemah-penerjemah baru ini.

Saya ada teman, penerjemah baru, yang tidak bisa membantah ketika ditawari USD 0.03 oleh agensi asing dengan alasan penerjemah yang senior juga tarifnya segitu. Padahal kalau dia pernah kerja untuk klien dalam negeri dia bakal tahu kalau tarif segitu dirupiahkan (sekitar Rp. 60.000 per halaman) sebenarnya tidak susah didapatkan di dalam negeri, tidak perlu cari di luar negeri yang risiko gagal bayarnya lebih besar, dan modal kerjanya lebih besar (Internet, TM tool, dsb).

Salam,
Ade


 
Irma Wildani Anzia
Irma Wildani Anzia  Identity Verified
Indonesia
English to Indonesian
+ ...
Cari di Iklan Baris? Oct 30, 2010

Mas Yunaz,
Mungkin jawaban ini terkesan naif, tapi bagaimana dengan mencari di bagian iklan baris di koran-koran? Sepengetahuan saya, cukup banyak agen terjemahan dalam negeri yang memasang iklan di koran-koran seperti Kompas, Pos Kota, tabloid Nova, dll. Selain itu juga ada Yellow Pages, tapi untuk yang ini saya lupa-lupa ingat ada atau tidak iklan biro terjemahan.


 
Hipyan Nopri
Hipyan Nopri  Identity Verified
Indonesia
Local time: 12:38
Member (2005)
English to Indonesian
+ ...
Pasar Dalam Negeri vs Pasar Luar Negeri Nov 2, 2010

AdeIndarta wrote:
Tarif terjemahan Indonesia yang terus turun saat ini saya tengarai karena banyaknya penerjemah baru yang langsung terjun ke pasar agensi luar negeri. Karena tidak punya pengalaman dengan agensi dalam negeri, baik soal tarif atau cara kerja, agensi luar pun dapat dengan mudah menekan penerjemah-penerjemah baru ini.

Seorang penerjemah baru tidak akan buta tarif internasional maupun nasional kalau dia mau belajar dan bertanya dari dan kepada para penerjemah senior ataupun forum situs penerjemah internasional.
Sudah banyak penerjemah pemula yang saya arahkan agar bergabung dengan milis Bahtera, HPI, dan situs ProZ.com untuk memperluas wawasan mengenai tarif penerjemahan nasional dan internasional.
Jadi, intinya adalah kemauan mereka untuk mendapatkan informasi tarif.
Penerjemah pemula bisa ditekan mungkin karena tidak tahu tarif (salahnay sendiri karena tidak mau berusaha mencari informasi tarif) atau memang karena sikapnya yang mengutamakan tarif murah demi memperoleh banyak order.


Padahal kalau dia pernah kerja untuk klien dalam negeri dia bakal tahu kalau tarif segitu dirupiahkan (sekitar Rp. 60.000 per halaman) sebenarnya tidak susah didapatkan di dalam negeri, tidak perlu cari di luar negeri yang risiko gagal bayarnya lebih besar, dan modal kerjanya lebih besar (Internet, TM tool, dsb).

Keuntungan yang lebih besar umumnya melibatkan risiko yang lebih besar pula.

Sebagai informasi, saat go national dan go international saya tidak pernah mengerjakan order dari agensi dalam negeri dan tidak pernah berusaha mendapatkan order dari agensi dalam negeri.
Alhamdulillah, sejauh ini saya mampu memasang tarif yang layak dan tidak pernah ditindas agensi luar negeri dalam penentuan tarif.:)

Salam

Hipyan


Nurshida Pahannei
 
An Ismanto
An Ismanto  Identity Verified
Indonesia
Local time: 12:38
English to Indonesian
Jer basuki mawa bea Apr 20, 2013


Seorang penerjemah baru tidak akan buta tarif internasional maupun nasional kalau dia mau belajar dan bertanya dari dan kepada para penerjemah senior ataupun forum situs penerjemah internasional.


Saya sepakat dengan pemikiran ini. Namun, karena "bertanya" kepada sumber yang valid berarti harus kenal secara personal dengan penerjemah senior atau, dalam kasus ProZ.com, menjadi anggota penuh, mau tidak mau kita harus mengeluarkan "modal awal".

Mungkin untuk penerjemah pemula, biaya sebesar 1 jutaan rupiah agak berat (apalagi bagi pemula yang masih "hijau" -- seperti saya), tetapi kalau memang "niat", jumlah berapa pun menurut saya tidak masalah (source: experience).

Setelah saya menjadi anggota ProZ.com, saya baru tahu bahwa tarif rata-rata yang "layak" jauh di atas tarif yang saya tetapkan. Sayang sekali, saya sudah teken kontrak dan NDA dengan agen, jadi tetap harus menghormati kesepakatan tentang tarif yang rendah itu. Namun, ini juga menjadi pengalaman yang berharga. Kali lain, kalau ada tawaran pekerjaan atau melamar ke agen, saya ikut tarif yang "layak".


Keuntungan yang lebih besar umumnya melibatkan risiko yang lebih besar pula.


Kata Bung Karno, "Jer basuki mawa bea"


Sebagai informasi, saat go national dan go international saya tidak pernah mengerjakan order dari agensi dalam negeri dan tidak pernah berusaha mendapatkan order dari agensi dalam negeri.
Alhamdulillah, sejauh ini saya mampu memasang tarif yang layak dan tidak pernah ditindas agensi luar negeri dalam penentuan tarif.:)

Ajarin trik-triknya dong, Mas, biar bisa dapat job dengan tarif yang layak dan tidak pernah ditindas agensi luar negeri dalam penentuan tarif

Salam


 
Irma Wildani Anzia
Irma Wildani Anzia  Identity Verified
Indonesia
English to Indonesian
+ ...
Berani menolak Apr 22, 2015

[/quote]
Ajarin trik-triknya dong, Mas, biar bisa dapat job dengan tarif yang layak dan tidak pernah ditindas agensi luar negeri dalam penentuan tarif [/quote]

Cuma satu kok triknya: berani menolak tawaran yang di bawah standar dari agen-agen mana pun. Tapi risikonya adalah agen itu akan lari karena semakin hari semakin banyak penerjemah yang membanting harga serendah-rendahnya (sampai ke dasar bumi...ha...ha..
... See more
[/quote]
Ajarin trik-triknya dong, Mas, biar bisa dapat job dengan tarif yang layak dan tidak pernah ditindas agensi luar negeri dalam penentuan tarif [/quote]

Cuma satu kok triknya: berani menolak tawaran yang di bawah standar dari agen-agen mana pun. Tapi risikonya adalah agen itu akan lari karena semakin hari semakin banyak penerjemah yang membanting harga serendah-rendahnya (sampai ke dasar bumi...ha...ha...ha) demi bisa mendapatkan order.

Saya sering sekali mendapat tawaran bertarif amat sangat di bawah tarif standar saya (yang sebenarnya juga masih di bawah tarifnya para senior seperti bang Hipyan). Biasanya agen akan mengiming-imingi dengan kalimat bahwa oder ini jumlah katanya sekian puluh atau ratus ribu, atau ini akan menjadi kerja sama berkelanjutan. Biasanya saya akan tawar menawar lagi jika tarif yang mereka sodorkan masih masuk akal dan subyeknya tidak terlalu sulit, hingga ketemu di titik tengah. Tapi kalau tawarannya kurang ajar rendahnya, maka pasti saya tolak. Sombong mungkin ya kesannya. Tapi jika bukan kita yang menjaga standar tarif agar tidak makin turun (lama-lama gratis..ha...ha..ha), siapa lagi?
Collapse


 


There is no moderator assigned specifically to this forum.
To report site rules violations or get help, please contact site staff »


Adakah yang punya daftar agensi di Indonesia?






Trados Business Manager Lite
Create customer quotes and invoices from within Trados Studio

Trados Business Manager Lite helps to simplify and speed up some of the daily tasks, such as invoicing and reporting, associated with running your freelance translation business.

More info »
Trados Studio 2022 Freelance
The leading translation software used by over 270,000 translators.

Designed with your feedback in mind, Trados Studio 2022 delivers an unrivalled, powerful desktop and cloud solution, empowering you to work in the most efficient and cost-effective way.

More info »